Rab. Jul 23rd, 2025

Bhabinkamtibmas Kelurahan Tigaraksa Dampingi Tim Bareskrim Mabes Polri Gelar Bakti Sosial di Yayasan Rumah Ceria Nusantara

By redaksi Jul 23, 2025 #Polsek Tigaraksa

Tigaraksa 23/7/2025 – Wujud kepedulian sosial Polri terhadap masyarakat terus digelorakan. Pada kesempatan ini, Bhabinkamtibmas Kelurahan Tigaraksa, Bripka M. Giri Manggala, mendampingi tim dari Bareskrim Mabes Polri dalam kegiatan bakti sosial di Yayasan Rumah Ceria Nusantara, yang berlokasi di Jalan Sudirman, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Pada Hari Senin 21 Juli 2025.
Kegiatan baksos ini bertujuan untuk membantu dan memberikan dukungan kepada anak-anak serta warga binaan di yayasan tersebut. Bantuan yang disalurkan berupa paket sembako, kebutuhan pokok, serta perlengkapan penunjang pendidikan.
Bripka M. Giri Manggala menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat untuk memberikan manfaat nyata.
“Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan kebutuhan anak-anak di Yayasan Rumah Ceria Nusantara. Selain itu, ini juga menjadi wujud sinergi Polri dalam membangun kepedulian sosial,” ujarnya.
Sementara itu, perwakilan tim Bareskrim Mabes Polri menyampaikan bahwa bakti sosial ini merupakan bagian dari program Polri Peduli, yang dilaksanakan secara berkesinambungan di berbagai wilayah Indonesia.
“Kami tidak hanya fokus pada penegakan hukum, tetapi juga turut andil dalam kegiatan kemanusiaan. Dengan kegiatan ini, kami ingin hadir memberikan senyum dan semangat bagi mereka yang membutuhkan,” ungkap perwakilan tim Bareskrim.
Kapolsek Tigaraksa, Akp I Made Artana SH.MH, menegaskan bahwa pihaknya siap mendukung setiap program sosial yang bermanfaat bagi masyarakat. “Sinergi ini akan terus kami jaga, sehingga kehadiran Polri benar-benar dirasakan positif oleh masyarakat,” ujarnya.
Melalui kegiatan ini, Polsek Tigaraksa berharap hubungan harmonis antara Polri dan masyarakat semakin kuat, sekaligus memperkuat rasa kepedulian terhadap sesama demi terciptanya lingkungan yang aman, nyaman, dan penuh kebersamaan.

By redaksi

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *